SOLOK KOTA - Untuk tetap menjaga kemampuan anggota dalam mendukung pelaksanaan tugas pokok, anggota Kodim 0309/Solok melaksanakan latihan PBB yang dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 0309/Solok Letkol Inf Aji Satrio, SE, M.Si, di Lapangan Apel Makodim 0309/Solok, Kelurahan VI Suku, Kecamatan Lubuk Sikarah, Kota Solok, Kamis, 29 Februari 2024.
PBB (Peraturan Baris Berbaris) merupakan salah satu nafas bagi para Prajurit TNI, dimana dengan dilatihkan PBB secara rutin kepada para Prajurit, akan dapat menumbuhkan kekompakan, serta membentuk kedisiplinan dalam jiwa para Prajurit.
Usai Latihan PBB, Komandan Kodim 0309/Solok Letkol Inf Aji Satrio menyampaikan, bahwa latihan PBB merupakan bagian pembinaan satuan dalam meningkatkan kemampuan Prajurit agar memiliki disiplin tinggi sekaligus membentuk mental Prajurit.
“Kegiatan latihan PBB ini sangat bermanfaat bagi Prajurit, dalam membina serta meningkatkan kualitas disiplin, baik perorangan maupun tingkat satuan. Sehingga nantinya akan membentuk mental Prajurit yang tangguh dan memiliki fisik yang kuat, ” kata Dandim pada arahannya setelah latihan.
Lebih lanjut Letkol Aji berharap, untuk menghadapi tantangan yang semakin kompleks seperti saat ini, TNI harus mampu melaksanakan tugas yang diembannya secara profesional dan proporsional.
“Jaga Kesehatan serta Jaga nama baik satuan dengan tidak melakukan pelanggaran sekecil apapun yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga maupun satuan. Pegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit serta Delapan Wajib TNI dalam setiap pelaksanaan tugas, sehingga akan tercapai hasil yang diharapkan”, tandas Dandim.
Selain di Dandim, Kasdim 0309/Solok Mayor Inf. Syahrial dan para Perwira Staff juga terlihat ikut mendampingi pelaksanaan latihan tersebut.